Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor
LIVE ●
tag populer

Arsenal Lepas Tiga Pemainnya

Ketiga nama di atas tidak mendapat perpanjangan kontrak dari pihak klub, kontrak mereka habis akhir Juni 2013.

Editor: Ravianto

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Melalui situs resminya, Arsenal mengonfirmasi untuk melepas Andrey Arshavin, Sebastien Squillaci, dan Denilson dengan status bebas transfer pada bursa belanja musim panas 2013/14.

Ketiga nama di atas tidak mendapat perpanjangan kontrak dari pihak klub, kontrak mereka habis akhir Juni 2013.

"Arshavin, Squillaci, dan Denilson akan meninggalkan klub pada 30 Juni nanti dan Arsenal sangat berterima kasih atas kontribusi mereka selama ini dan kami berharap ketiganya memiliki masa depan yang baik," ucap pihak Arsenal.

Andrey Arshavin sempat mencuri hati publik Emirates setelah direkrut Arsenal dari Zenit St. Petersburg pada 2009. Kuartet golnya saat menahan imbang Liverpool 4-4 menjadi momen terbaik dirinya di Arsenal.

Sebastien Squillaci hanya menjadi pilihan keempat Arsene Wenger di jantung pertahanan Arsenal. Ia kalah bersaing dengan Laurent Koscielny, Thomas Vermaelen, dan Per Mertesacker. Sedangkan Denilson menghabiskan masa peminjaman pada musim 2011/12 dan 2012/13 di klub lamanya, Sao Paulo.

Rekomendasi Untuk Anda
Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
22
15
5
2
40
14
26
50
2
Man. City
23
14
4
5
46
21
25
46
3
Aston Villa
22
13
4
5
33
25
8
43
4
Liverpool
22
10
6
6
33
29
4
36
5
Manchester United
22
9
8
5
38
32
6
35
Atas