Cesare Prandelli Akui Pemainnya Luar Biasa Saat Kalahkan Jepang
Pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli menyanjung semangat juang anak-anak asuhnya kala menaklukkan Jepang
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, RIO DE JANEIRO - Pelatih Timnas Italia, Cesare Prandelli menyanjung semangat juang anak-anak asuhnya kala menaklukkan Jepang di ajang Piala Konfederasi, Rabu (19/6/2013). Andrea Pirlo cs berhasil mencuri tiga poin dan mengamankan tiket ke semifinal setelah sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu.
Prandelli sedikit memaklumi kala Italia terpuruk pada 30 menit pertama. Faktor cuaca melatari asumsi Prandelli.
"Kami harus berhadapan dengan cuaca lembab yang sungguh menyulitkan. Kami sempat kehabisan energi," tutur Prandelli seperti dilansir Football Italia.
"Kami berjuang keras seperti orang gila malam ini. Saya menyukai saat melihat Italia menderita, lalu berjuang dengan sekuat tenaga untuk hasil ini," sambung Prandelli.
Di lain sisi, laga kontra Jepang turut menyisakan kekhawatiran untuk Prandelli. Pasalnya, mereka harus bersua dengan Brasil pada laga pamungkas.
"Entah penampilan seperti apa yang dapat kami tunjukkan saat melawan Brasil. Cuaca panas dan lembab harus kami tangani terlebih dahulu," jelasnya.
Duniasoccer/Anju