Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Maradona Cium Pipi Isran Noor

Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, memang mudah menjalin hubungan dekat dengan orang-orang baru.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Yulis Sulistyawan
zoom-in Maradona Cium Pipi Isran Noor
AFP
Diego Maradona 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Deodatus S. Pradipto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, memang mudah menjalin hubungan dekat dengan orang-orang baru. Ketika tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK) , Jakarta, Sabtu (29/6/2013), Maradona berciuman pipi dengan Bupati Kutai Timur, Isran Noor.

Diego Maradona yang sore ini akan memberikan coaching clinic dan menggiring bola bersama anak-anak, tiba di SU GBK melalui pintu merah. Diego Maradona tiba dengan menumpang sebuah Toyota Alphard berwarna hitam dan duduk di tengah mengenakan kacamata hitam dan kemeja biru gelap.

Tidak ada senyum dari wajahnya ketika turun dari mobil. Didampingi Ketua BASRI,  Eddy Sofyan dan dua orang perempuan cantik, Diego Maradona yang dihadang kerumunan wartawan sempat meminta mereka untuk mundur agar tidak menghalangi dia ke tengah stadion.

Barisan anak-anak peserta coaching clinic dan tango football jadi kacau karena ingin melihat peraih Piala Dunia 1996 itu dari dekat.

Diego Maradona kemudian naik ke atas panggung dan disambut tepuk tangan. Dia juga melambaikan kedua tangannya kepada para penggemar di tribun dan lapangan. Dia melihat kondisi sekitar dan melempar senyum kepada para penggemarnya di bawah panggung dan sempat menyalami seorang penggemar.

Pada saat itu, Isran Noor menyusul naik ke atas panggung dan langsung menghampiri Diego Maradona. Setelah berjabat tangan mereka berciuman pipi. Keduanya kembali berciuman pipi setelah menyampaikan sambutan.

BERITA TERKAIT

Diego Maradona kemudian menendang bola ke arah tribun yang sudah dia tandatangani. Para penonton pun sibuk berebut. Para wartawan yang berada di lapangan juga ikut berebut, bahkan ada yang sampai berguling-guling di atas rumput demi mempertahankan bola.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas