Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lechia Gdansk vs Barcelona 2-2: Neymar Turun 10 Menit Akhir

Barcelona meraih hasil imbang 2-2 kontra Lechia Gdansk, Rabu (31/7/2013) dini hari WIB

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Lechia Gdansk vs Barcelona 2-2: Neymar Turun 10 Menit Akhir
goal
Neymar (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM, GDANSK - Barcelona meraih hasil imbang 2-2 kontra Lechia Gdansk, Rabu (31/7/2013) dini hari WIB, yang sekaligus menjadi laga perdana bagi Neymar.

Barcelona, seperti dilansir goal dua kali tertinggal, namun Sergo Roberto dan Lionel Messi menggagalkan calon kemenangan bersejarah tim Polandia. Tanpa didampingi pelatih anyar Gerardo Martino, asisten pelatih Jordi Roura mengombinasikan pemain senior dan muda dalam starting line-up, dengan menurunkan Lionel Messi, Alexis Sanchez dan Criatian Tello. Sementara Sergi Gomez dan Marc Bartra menjaga barisan belakang.

Kampiun La Liga nyaris membuka keunggulan di menit delapan ketika Dos Santos mengirim corner ke kotak penalti, namun Sanchez gagal bergerak cepat untuk mencongkel bola.

Secara mengejutkan justru Lechia Gdansk yang unggul lebih dulu di menit ke-16 ketika kapten mereka, Jaroslaw Bieniuk melompat tinggi untuk melepaskan sundulan dari hasil sepak pojok Pawel Dawidowicz.

Gol tersebut seolah membangun Blaugrana yang tampil dengan tempo lambat sejak menit awal, di mana Martin Montoya memberikan umpan silang mendatar yang berhasil diteruskan Roberto.

Lima menit pascajeda, tuan rumah kembali unggul setelah sepakan Pitr Grzelczak gagal dihalau kiper Blaugrana. Martin Montoya gagal mengantisipasi umpan panjang, sehingga memudahkan striker 25 tahun mengelabui kiper pengganti Oler.

Tidak lama kemudian, Sanchez memberikan umpan manis setelah melewati pemain belakang lawan yang sukses dieksekusi Messi.

Berita Rekomendasi

Roura kemudian melakukan pergantian menyeluruh demi memberi kesempatan kepada pemain B sebelum akhirnya Neymar diturunkan di sisa 10 menit pertandingan yang langsung disambut 40 ribu fans di PGE Arena. Sayang, Neymar tak punya banyak waktu untuk memberikan kontribusi lebih banyak sehingga skor 2-2 bertahan hingga laga usai.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
15
11
1
3
43
16
27
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Mallorca
15
7
3
5
15
13
2
24
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas