Rudi Voller Senang Satu Grup Bareng MU
Direktur Olahraga Bayer Leverkusen, Rudi Voller, enggan merasa gentar
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LEVERKUSEN - Direktur Olahraga Bayer Leverkusen, Rudi Voller, enggan merasa gentar melihat lawan-lawan yang akan dijumpai klubnya di fase grup Liga Champions musim ini.
Leverkusen masuk dalam Grup A bersama Manchester United, Shakhtar Donetsk dan Real Sociedad. Voller menilai, laga kontra Man. United akan menjadi sajian menarik bagi para pendukung Leverkusen.
"Kami jelas gembira bisa bertemu Manchester United, itu akan menjadi sorotan bagi fans kami," papar Voller, dilansir uefa.com .
Voller yakin, Leverkusen akan mengerahkan semua usaha untuk lolos dari Grup A. Padahal, klub besutan Sami Hyypia itu tidak berstatus tim unggulan di fase grup.
"Kami akan menunjukkan keberanian dan memberi segalanya untuk menyenangkan para suporter serta lolos ke babak selanjutnya," ujar Direktur Leverkusen tersebut
"Kami tidak takut. Kami berpredikat tim underdogs, tetapi kami akan tampil tanpa beban," pungkasnya.
Duniasoccer/Yosua
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.