Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Djadjang Berharap 3 Andalannya Bisa Main Lawan Mariners

Djadjang Nurdjaman berharap tiga pemainnya bisa tampil saat melawan Central Coast Mariners.

Editor: Ravianto
zoom-in Djadjang Berharap 3 Andalannya Bisa Main Lawan Mariners
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung Tony Sucipto 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Kepala Persib, Djadjang Nurdjaman berharap tiga pemainnya bisa tampil saat melawan Central Coast Mariners dalam laga pamungkas Grup A turnamen Menpora Cup 2013, Selasa (24/9).

Djadjang mengatakan, dirinya berharap ketiga pemain yaitu Sergio van Dijk, I Made Wirawan dan Tony Sucipto yang ikut dalam Perang
Bintang di Jayapura, Papua bisa tampil memperkuat Maung Bandung.

"Lawan kita nanti berat. Mariners sejak pertandingan pertama dan kedua, mengalami peningkatan. Kita sangat berharap bantuan pemain
yang baru datang," ucap Djadjang.

Persib saat ini punya nilai 4 dari hasil satu menang dan imbang. Sedangkan Mariners, punya dua kemenangan dengan nilai 6. Usai
menang dari Sriwijaya FC, Persib berpeluang lolos ke final yang rencananya digelar di Malang, 29 September mendatang.

Menurut pria yang akrab disapa Djanur ini, Mariners merupakan tim yang tangguh. Anak asuhnya pun harus tampil maksimal dan
habis-habisan. Apalagi, Atep, Ridwan dan Naser mengalami cedera dan belum dapat dipastikan bermain, Selasa 24 September mendatang.

"Mudah-mudahan Sergio dan kawan-kawan dapat tampil dan bisa tetap fit. Kita sangat berharap bantuan mereka. Apalagi Atep dan M.
Ridwan mengalami cedera," tuturnya.(persib.co.id)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas