PSSI Segera Komunikasikan Putusan di Rapat Exco
Salah satu keputusan di rapat Exco itu berupa penghentian kompetisi di bawah pengelolaan LPIS.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menjadwalkan pertemuan dengan klub-klub peserta kompetisi Liga Prima Indonesia (LPI), Divisi Utama dan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS). Pertemuan itu akan dilangsungkan di Hotel Sultan, Jakarta pada Rabu (2/10/2013).
Sekjen PSSI, Joko Driyono mengatakan, pertemuan itu dimaksudkan untuk mengkomunikasikan keputusan rapat Komite Eksekutif (Exco) di Hotel Sultan pada Sabtu kemarin. Salah satu keputusan di rapat Exco itu berupa penghentian kompetisi di bawah pengelolaan LPIS.
“Sekjen diminta mengkomunikasikan di forum klub. Hari ini saya terbitkan surat undangan kepada klub peserta kompetisi dan LPIS untuk meeting pada tanggal 2 Oktober di Hotel Sultan,” ujarnya.
Joko Driyono mengaku, pihaknya akan membahas format baru kompetisi LPI di pertemuan Rabu besok. Kompetisi LPI lebih diutamakan dibandingkan dengan Divisi Utama dikarenakan itu menyangkut unifikasi liga pada kompetisi tahun 2014.
“Kita tetap mengusung skenario yang sama, seperti yang sudah disepakati di Kongres Luar Biasa (KLB). Konsep unifikasi 22 klub tetap dijalankan. Nanti format LPI hanya diikuti 11 klub, tanpa Persebaya 1927 dan Arema LPI serta tiga klub yang telah didiskualifikasi,” tuturnya.
Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada 17 Maret 2013 di Hotel Borobudur, Jakarta memutuskan konsep unifikasi liga pada tahun 2014. Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia, terdiri dari 22 klub, 18 klub LSI dan 4 klub LPI.