Tandukan Muchlis Hadi Jebol Gawang Laos
Gol berawal dari pelanggaran kiper Laos terhadap Muchlis di pinggir kotak penalti.
Penulis: Ravianto
TRIBUNNEWS/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia U-19, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh (10) mencetak gol pertama Indonesia ke gawang Laos melalui sundulan, dalam pertandingan babak penyisihan grup Piala AFC U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Selasa (8/10/2013). Timnas Indonesia bersama Korea Selatan, Laos, dan Filipina tergabung dalam Grup G babak penyisihan Piala AFC U-19 yang diselenggarakan di Indonesia. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bomber timnas U-19 Indonesia, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh membuka skor untuk membuat Garuda Muda unggul 1-0 atas Laos di partai Grup G kualifikasi Piala Asia U-19 yang digelar di stadion Gelora Bung Karno, Selasa (8/10).
Gol berawal dari pelanggaran kiper Laos terhadap Muchlis di pinggir kotak penalti. Tendangan bebas yang diambil Evan Dimas mengarah ke tiang jauh.
Tanpa hadangan berarti, Muchlis menanduk masuk bola. Bola sempat dipantulkan ke tanah sebelum melesak ke dalam gawang.
1-0 untuk Indonesia di menit 10.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.