Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ngurah Trisnajaya Absen Latihan karena Merayakan Galungan

Nanak merupakan wakil Macan Kemayoran di Tim Senior Indonesia.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Ngurah Trisnajaya Absen Latihan karena Merayakan Galungan
persija.co.id
Ngurah Wahyu Trisnajaya 

TRIBUNNEWS.COM - Bek tengah Persija Jakarta, I Ngurah Wahyu Trisnajaya, absen dari pemusatan latihan perdana Tim Nasional Indonesia, Rabu (23/10/2013), karena merayakan Galungan, di Bali.

Pemain berusia 25 tahun itu akan dalam pemusatan latihan pada Kamis (24/10/2013).

"Saya sudah minta izin ke coach Jacksen (Ferreira Tiago) untuk datang pada Kamis, karena merayakan Galungan bersama keluarga, di Bali," kata pria yang akrab disapa Nanak itu kepada Berita Kota Super Ball, Rabu (23/10/2013).

Pria kelahiran Denpasar, Bali, itu, memilih untuk melaksanakan ibadah Galungan di kampung halamannya.

"Bukannya mau mangkir, tetapi izin ibadah dulu bersama kaluarga," imbuhnya.

Nanak merupakan wakil Macan Kemayoran di Tim Senior Indonesia. Sementara di skuad U-23, keberadaan Persija diwakili oleh Andritany Ardhiyasa, Syahrizal, dan Syahroni.

Jacksen telah memanggil 26 pemain, termasuk Nanak, untuk mengikuti pemusatan latihan di Batu, Jawa Timur, mulai hari Rabu (23/10).

Berita Rekomendasi

Nanak mengaku akan berjuang secara maksimal jika dipercaya Jacksen. Nanak mengaku bangga bisa mengikuti pemusatan latihan tim nasional, karena itu jadi kesempatannya untuk menimba ilmu untuk masa depan kariernya.

Pada pemusatan latihan di Batu itu, skuad Indonesia digembleng untuk meningkatkan performanya sebelum menjalani laga tandang melawan China di babak kualifikasi Grup C Piala Asia 2015, di Stadion Shaanxi, 15 November mendatang.

Pada pertemuan pertama, Boaz Solossa dan kawan-kawan mampu menahan imbang China, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Indonesia ditargetkan meraih kemenangan dari China guna mendongkrak posisinya dari dasar papan klasemen.

Selengkapnya baca edisi cetak Berita Kota Super Ball, Kamis (24/10/2013)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas