Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alasan Kenapa Egi Melgiansyah Diminati Persija

Tempat tinggal orangtua Egi Melgiansyah belokasi di Sawangan, Depok

Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Alasan Kenapa Egi Melgiansyah Diminati Persija
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia U 23, Egi Melgiansyah, mencetak gol lewat titik penalti ke gawang Timnas Timor Leste, dalam pertandingan uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/10/2011). Pertandingan Indonesia melawan Timor Leste tersebut merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia U 23 sebelum terjun dalam ajang SEA Games 2011 November mendatang di Indonesia. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Arema Indonesia Egi Melgiansyah menyambut baik rumor ketertarikan Persija Jakarta.

Selain dekat dengan tempat tinggal orangtua yang belokasi di Sawangan, Depok, Egi juga mengidolai klub berjuluk Macan Kemayoran itu sejak masa kanak-kanak.

Berikut alasan kenapa Egi diminati beserta faktor pendukung kedatangannya ke Persija:

Inilah Faktor Pendukung Egi Menuju Persija:
1. Unggul dalam kemampuan tekel dan intersep sesuai dengan perannya sebagai gelandang bertahan.
2. Memiliki kemampuan dan bertahan yang setara diimbangi dengan akurasi umpan yang baik.
3. Punya mental dan visi bermain yang bagus dan pintar dalam mengatur ritme permainan tim.
4. Gelandang pekerja keras. Postur tubuhnya yang terbilang mungil tidak membuatnya kalah dalam duel perebutan bola di lini tengah.
5. Usianya yang masih muda menjadi kelebihan untuk tampil prima sepanjang 90 menit.
6. Memiliki pengalaman tampil di Timnas U-23 pada SEA Games 2011 dan tengah menjalani seleksi SEA Games 2013 di bawah asuhan Rahmad Darmawan.
7. Lokasi tempat tinggal orangtua di kawasan Sawangan, Depok, memperngaruhi niatnya tampil di Jakarta.
8. Telah berkomunikasi langsung dengan pelatih Persija Benny Dolo mengenai peluangnya ke Persija Jakarta.

Egi Melgiansyah Dalam Angka:

23-Usia Egi yang lahir di Bogor pada 4 September 1990
167-Tinggi dalam centimeter
63-Berat dalam kilogram
8-Nomor punggung favorit Egi
1885-Menit bermain di Arema pada musim 2013
26-Jumlah penmapilan di Arema musim 2013
21-Diturunkan sebagai starter di Arema musim 2013
7-Cadangan di Arema musim 2013
6-Kartu kuning yang diperoleh sepanjang musim 2013 di Arema

(Berita Kota Super Ball/Jun Mahares)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas