Kualitas La Real Bisa Kalahkan El Real
Esteban Granero, yakin timnya mampu meraih kemenangan di pertandingan pekan ke-13 kontra Real Madrid.
Penulis: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM – Mantan gelandang Real Madrid yang kini bermain di Real Sociedad, Esteban Granero, yakin timnya mampu meraih kemenangan di pertandingan pekan ke-13 kontra Real Madrid. Real Sociedad menurutnya punya kualitas untuk menekuk Real Madrid.
La Real sedang dalam kepercayaan diri bagus. Mereka baru saja menahan imbang tim kuat Premier League, Manchester United, tengah pekan lalu dalam lanjutan penyisihan Grup A Liga Champions. Empat pertandingan terakhir, La Real belum terkalahkan.
"Real Madrid sangat kuat. Saya sudah ada di sana ketika presiden mereka datang dan mengubah Madrid menjadi tim besar dengan kekuatan yang sangat menakutkan. Dia telah membuat tim dengan kualitas yang sangat hebat dan mereka berhasil melakukannya," ujar Granero dilansir Football-Espana.
Melihat catatan gemilang klubnya itu, Granero tidak ingin terlalu sesumbar. Akan tetapi dirinya mengingatkan rekan-rekannya untuk melihat Los Blancos sebagai salah satu kesempatan menguji kemampuan.
"Akan tetapi, saya pikir kami juga memiliki tim yang kuat dan kompetitif. Jadi menurut saya, mengapa kami harus punya alasan untuk tidak bisa memenangi laga nanti? Kami memiliki kesempatan yang sama dengan Madrid untuk memenangi laga ini. Kami datang ke Bernabeu dengan penuh keyakinan dan optimisme tinggi," katanya.
Sangat disayangkan Granero tidak akan terlibat dalam pertandingan nanti karena masih berkutat dengan masalah cedera lututnya. Namun eks pemain QPR ini mengungkapkan bahwa pemulihan cederanya berjalan sangat baik.
"Saya sangat sedih karena tidak bisa mengambil bagian di laga nanti karena masalah cedera. Bernabeu adalah stadion yang indah dan saya memiliki banyak kenangan di sana. Masalah pemulihan saya berjalan baik-baik saja sejauh ini meskipun proses rehabilitasinya terkadang menjengkelkan dan menyakitkan," pungkas pemain didikan akademi Real Madrid ini.(Tribunnews.com/cen)