Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Waspada Efektivitas Permainan Malaysia

Timnas Malaysia selalu menjadi tim alot yang sulit dikalahkan setiap kali berhadapan dengan Indonesia.

Penulis: Husein Sanusi
zoom-in Waspada Efektivitas Permainan Malaysia
ANTARA FOTO/PRASETYO UTOMO
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan mengamati anak didiknya saat latihan di Zeyar Thiri Sport Stadium, Naypyitaw, Myanmar, Rabu (18/12/2013). Timnas Indonesia akan bertanding melawan Malaysia pada semifinal sepak bola SEA Games ke-27 pada hari Kamis (19/12/2013). 

TRIBUNNEWS.COM – Timnas Malaysia selalu menjadi tim alot yang sulit dikalahkan setiap kali berhadapan dengan Indonesia. Faktanya, dalam 12 tahun terakhir tim Negeri Malaya tak pernah bisa ditaklukkan pasukan Garuda.

Padahal kualitas skill individu para pemain Malaysia selalu saja berada di bawah kualitas para pemain Indonesia yang dihuni mayoritas pemain jago gocek, seperti Andik Vermansyah misalnya.

Tetapi apa yang membuat Malaysia selalu mampu unggul atas Indonesia? Malaysia biasanya bermain sangat efektif. Mereka menganut faham sepakbola pragmatis yang tidak terlalu njelimet namun lebih mementingkan hasil akhir pertandingan.

Tengok saja kemenangan 2-1 Malaysia atas Vietnam di babak semifinal yang patut dicermati. Hasil itu merupakan buah kecerdikan dari Pelatih Ong Kim Swee yang menerapkan strategi serangan balik akibat kondisi beberapa pemainnya tidak fit 100 persen.

Para pemain Malaysia bermain sangat efektif. Mereka mampu mencetak dua gol lewat skema serangan balik yang cermat. Sementara Vietnam yang tampil menyerang sepanjang pertandingan dengan mengandalkan kekompakan tim dipadu dengan skill individu, dibuat frustrasi dan baru bisa mencetak gol pada menit ke-90+4 melalui kaki Hoang Thien Le.

Dengan kata lain, para pemain Malaysia mampu tampil disiplin dan secara organisasi permainan juga baik. Malaysia, yang masih dilanda kelelahan, diprediksi bakal memainkan strategi yang sama menghadapi Indonesia.

Sementara Timnas Indonesia diperkirakan tetap akan mencoba mengambil inisiatif menekan lebih dulu. Jika beruntung Indonesia akan unggul lebih dulu dan tidak kecolongan gol karena efektivitas permainan Malaysia.

BERITA REKOMENDASI

Tapi jika frustrasi, tak menutup kemungkinan pertandingan akan ditentukan lewat adu penalti. Untuk itu Indonesia harus menyiapkan mental untuk mengantisipasi terjadinya penentuan melalui adu penalti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas