Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Messi Antar Persiram Tekuk Persiba

Mbida Messi mencetak gol semata wayang di laga itu pada menit 60.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
zoom-in Messi Antar Persiram Tekuk Persiba
persibholic.com
Mbida Messi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Persiram Raja Ampat meraih kemenangan 1-0 atas Persiba Bantul di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (8/2) petang. Mbida Messi mencetak gol semata wayang di laga itu pada menit 60.

Laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014 Grup 2 Wilayah Timur berlangsung dengan tempo sedang dan seimbang. Pada menit kedua, Emile Mbamba melakukan pergerakan yang membahayakan tetapi mampu diantisipasi kiper Persiram Deny Marcell.
Menit keenam, giliran Persiram yang melakukan tekanan. Gelandang Persiram, Mbida Messi mampu lolos dari jebakan off-side. Tapi kiper Wahyu Tri Nugroho keluar dari gawang untuk menghalau bola. Hingga babak pertama usai, skor tetap masih imbang 0-0.

Pada babak kedua, permainan kedua tim masih berimbang. Dan di menit 60, Mbida Messi berhasil membawa Persiram unggul 1-0. Usai unggul Dewa Laut semakin menyerang. Menit 75, Osas Saha nyaris menggandakan keunggulan tetapi mampu digagalkan kiper Persiba, Wahyu Tri.

Hingga laga berakhir skor tetap 1-0 untuk Persiram. Dengan kemenangan ini Persiram naik ke peringkat lima dengan torehan 3 poin dari dua kali berlaga. Sedangkan Persiba ada di posisi ke 7 mengemas 1 poin dari dua kali bertanding.

Pelatih Persiram, Gomes de Oliveira mengaku bersyukur atas kemenangan ini. Dia menilai para pemain mampu memanfaatkan situasi, kemudian mencetak gol.

"Pertandingan cukup ketat beruntung kami mampu memanfaatkan situasi dan berhasil menang. Tuan rumah bermain baik, meski menang tim Persiram masih ada beberapa lini yang perlu dibenahi. Ini akan menjadi pekerjaan rumah kita di laga selanjutnya," kata Gomes dalam keterangan pers yang diterima wartawan.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas