Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Safari Tim Legenda PSSI, Kongsi Hakam Naja dan Yoyok Riyo

Tim bintang-bintang masa lalu Indonesia atau tim legenda PSSI semula tidak dijadwalkan untuk melakukan pertandingan persahabatan di Batang

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Safari Tim Legenda PSSI, Kongsi Hakam Naja dan Yoyok Riyo
ist
Yoyok Riyo Sudibyo, Bupati Batang, Jawa Tengah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam lanjutan tur atau safarinya ke Jawa Tengah pekan ini, tim bintang-bintang masa lalu Indonesia atau tim legenda PSSI semula tidak dijadwalkan untuk melakukan pertandingan persahabatan di Batang.

Simson Rumah Pasal dan kawan-kawan hanya diagendakan untuk mengikuti serangkaian kegiatan berupa 'coaching-clinic' dan pertandingan persahabatan di Kota dan Kabupaten Pekalongan, dan Kabupaten Pemalang.

Namun, kegiatan di Batang akhirnya masuk dalam agenda utama tim legenda PSSI ini. Pasalnya, karena adanya permintaan khusus dari
Bupati Batang Yoyok Riyo Sudibyo. Bupati Batang 2012-2017 ini memang sangat menyukai sepakbola, dan dia mengenal banyak tokoh-tokoh sepakbola Indonesia karena seringnya Batang menjadi tuan rumah dari beberapa 'event' sepakbola tingkat nasional. Salah satu tokoh sepakbola nasional yang diakrabinya adalah Syauqi Soeratno, yang lama memimpin Badan Liga Sepakbola Amatir Indonesia (BLAI) PSSI.

"Masyarakat Batang sangat menyukai sepakbola, Mas, jadi sayang kalau tim legenda PSSI tidak bisa menyempatkan waktu untuk bermain di Batang," ungkap Bupati Batang yang alumni Akademi Militer 1994 dan lulusan Sekolah Lanjutan Perwira 2004 tersebut. Yoyok Riyo
Sudibyo, kelahiran Batang, 23 April 1972, mengundurkan diri dari dinas militer untuk mengabdikan diri kepada masyarakat. Dibawah
kepemimpinannya pula prestasi keolahragaan Batang secara umum meningkat, termasuk sepakbola.

Ketika keinginan Yoyok Riyo Sudibyo agar tim legenda PSSI bisa bermain di Batang disampaikan kepada Mahfudin Nigara, tokoh yang
memfasilitasi safari tim legenda PSSI ini ke berbagai daerah, Bupati Batang itu disarankan untuk membicarakannya langsung dengan Abdul
Hakam Naja.

"Tuan rumahnya kan Hakam Naja. Kalau Hakam setuju, ya, silakan saja," begitu antara lain dikatakan Nigara, caleg PAN untuk
DPR RI dari Dapil Jateng VIII yang mencakup Kabupaten Banyumas dan Cilacap.

Karena sudah saling mengenal dan bahkan bersahabat, tampaknya tak menjadi masalah bagi Yoyok Riyo Sudibyo untuk menaklukan hati Abdul Hakam Naja. Akhirnya, tim legenda PSSI pun dipastikan menjalani pertandingan terakhirnya di Batang.

Berita Rekomendasi

"Kami sudah melakukan persiapan, pastinya pertandingan persahabatan hari Minggu nanti akan disaksikan banyak penonton," ujar Yoyok Riyo Sudibyo.

Bupati juga menjanjikan bahwa tim legenda PSSI akan menghadapi 'lawan yang sepadan'. Yakni, tim dengan materi pemain rata-rata di atas 40-an juga.

"Nanti lawannya tim Batang oldstars, bukan allstars. Saya juga nanti ikut bermain," terang Yoyok Riyo Sudibyo. (tb)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas