Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Harry Kewell Gantung Sepatu

Mantan winger Leeds United dan Liverpool United Harry Kewell memutuskan untuk gantung sepatu pada pengujung Liga Australia musim ini

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Harry Kewell Gantung Sepatu
zimbio.com
Harry Kewell 

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Mantan winger Leeds United dan Liverpool United, Harry Kewell memutuskan untuk gantung sepatu pada pengujung Liga Australia musim ini.

Pemain berusia 35 tahun yang kini menjadi kapten Melbourne Heart, mencatatkan 250 penampilan di Premier League bersama Leeds dan Liverpool dari 1995 hingga 2008.

Kewell juga memegang lebih dari 50 caps bersama timnas Australia. Winger berkaki kidal tersebut ikut membela Socceroos pada Piala Dunia 2006 dan 2010.

"Atas nama Harry Kewell, Melbourne Heart FC mengkonfirmasi, legenda Socceroos itu akan pensiun dari pesepakbolaan profesional pada akhir Hyundai A-League musim ini," demikian bunyi pernyataan di situs resmi Melbourne Heart.

"Penampilan terakhir Kewell bagi Melbourne Heart FC akan menghadapi Western Sydney Wanderers di AAM Park dalam laga terakhir Hyundai A-League 2013-14 pada 12 April."

Melalui akun Twitter pribadinya, Kewell pun angkat bicara terkait rencana pensiun. "Menuju waktu pengumuman resmi untuk masa pensiunku. Terima kasih untuk semua pesan yang anda kirim sejauh ini. #EndofanEra," tuturnya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas