Liverpool Kejar Ashley Cole
Rodgers sendiri merupakan penggemar Cole. Rodgers
Penulis:
Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Bos Liverpool, Brendan Rodgers kabarnya sedang mengincar bek kiri Chelsea, Ashley Cole.
Seperti dilaporkan Daily Star, bintang timnas Inggris dan Chelsea itu akan berstatus bebas transfer, musim panas nanti.
Rodgers sendiri merupakan penggemar Cole. Rodgers pernah menangani Cole saat di Chelsea. Ketika itu, Rodgers merupakan pelatih tim muda dan tim cadangan The Blues.
Masa depan Cole di Stamford Bridge sendiri semakin kabur karena manajer sekarang, Jose Mourinho menganggap bek 33 tahun itu hanya sebagai cadangan. Mourinho kini memilih Cesar Azpilicueta di posisi yang ditempati Cole.