Fabio Cannavaro Dampingi Fans Bola di Brasil dan Jakarta
Apabila tidak berhasil berangkat ke Brasil, maka jangan kecewa
Penulis: Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pecinta sepak bola di Indonesia berkesempatan bertemu dan berinteraksi secara langsung dengan mantan kapten tim nasional Italia Fabio Cannavaro.
Dalam program 'Jalan Pertamax-ku Bersama Cannavaro' PT Pertamina melalui produk Pertamax memberikan pengalaman kepada 10 pemenang grand dengan menyaksikan laga semifinal Piala Dunia 2014 di Brasil bersama sang bintang sepak bola.
Apabila tidak berhasil berangkat ke Brasil, maka jangan kecewa, sebab akan diundi 10 orang pemenang Grand Prize yang berkesempatan bertemu Cannavaro di Indonesia pada bulan Agustus.
"Pemenang ke Brasil akan menyaksikan pertandingan semifinal Piala Dunia bersama Cannavaro. Kemudian, Cannavaro akan ke Jakarta sekitar bulan Agustus. Dia berkesempatan bertemu dengan penggemar," tutur Waljianto, Commercial Fuel Retail Marketing Manager PT Pertamina dalam sesi peluncuran program 'Jalan Pertamax-ku bersama Cannavaro' di Sapo Garden, Jakarta, Kamis (17/4/2014).
Caranya cukup mudah dengan membeli Pertamax series minimal Rp 250.000 untuk kendaraan roda empat dan Rp 25.000 untuk kendaraan roda dua, Sobat Pertamax (pelanggan setia Pertamax) sudah dapat mengikuti program undian 'Jalan Pertamax-ku Bersama Cannavaro'.
Setiap pembeli akan mendapatkan satu struk pembelian, di mana data pembelian tersebut kemudian harus dikirimkan via SMS ke 9899. Untuk penarikan undian dilakukan dalam empat periode, yaitu periode pertama (8 Mei 2014), periode kedua (22 Mei 2014), periode ketiga (5 Juni 2014), dan periode keempat (19 Juni 2014).
Fabio Cannavaro mengajak para pecinta sepak bola di Indonesia untuk mengikuti program ini dan berkesempatan bersama dengan pria berusia 40 tahun menyaksikan pertandingan Piala Dunia 2014.
Kapten tim nasional Italia di Piala Dunia 2006 sudah tidak sabar mengunjungi Indonesia bertemu dengan para penggemarnya.
"Halo sahabatku. Ikuti jalan pertamax-ku bersama saya Cannavaro. Sebagai tamu di Jakarta dan Brasil," ujar Fabio Cannavaro dalam video rekaman yang diputar.