Louis van Gaal Akhirnya Nyatakan Siap Latih Man United Tapi Klub Tak Mau Buru-buru Mengumumkan
Pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal akhirnya menyatakan kesiapannya menukangi Manchester United per musim depan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal akhirnya menyatakan kesiapannya menukangi Manchester United per musim depan.
Dilansir Sky Sports, Louis van Gaal mengungkapkan hal tersebut di lokasi pemusatan latihan Timnas Belanda. Kendati demikian, sang pelatih menolak anggapan akan segera resmi diumumkan pada pekan ini.
"Louis van Gaal membenarkan proses yang sedang terjadi dan mengatakan sekarang tergantung kapan Manchester United akan siap mengumumkan manajer anyarnya. Dia menyebut Manchester United adalah klub terhebat di dunia dan menyukai bekerja di sana," ungkap reporter Sky Sports, Gary Cotterill.
"Dari apa yang diucapkan dan gerak tubuhnya, dia akan segera merapat ke Manchester United," imbuhnya.
Adapun Manchester United dilaporkan tak ingin terburu-buru dalam mengumumkan perekrutan Van Gaal dan baru memutuskan setelah musim berakhir, Minggu (11/5) mendatang.
Kendati sudah menemukan titik terang, Louis van Gaal belum mau memberikan isyarat tentang siapa yang akan jadi asistennya di Old Trafford. Rumor sempat menyebut nama Patrick Kluivert selain manajer interim saat ini, Ryan Giggs.