Personil Naif Jagokan Tim Berbeda di Piala Dunia 2014
"Saya juga suka melihat Perancis, Jerman, dan Argentina. Berhubung tidak mengerti sepakbola, saya dukung Kamerun saja," ujar vokalis band Naif, David.
Penulis: Abraham Utama
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews, Abraham Utama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak seperti orang kebanyakan yang mendukung tim besar, vokalis grup musik Naif, David Danang Jaya, justru menjagokan Tim Nasional Kamerun untuk memenangkan Piala Dunia 2014.
"Saya juga suka melihat Perancis, Jerman, dan Argentina. Berhubung tidak mengerti sepakbola, saya dukung Kamerun saja," ujar David sambil tertawa selepas mengisi acara Indonesia Menyundul Bola di Monas, Minggu (1/6/2014) siang.
Lain lagi dengan gitaris Naif, Fajar Endra Taruna atau Jarwo. Pria yang terkenal dengan rambut gondrongnya ini yakin Argentina bisa kembali juara dunia. "Meskipun sering kalah akhir-akhir ini, entah mengapa saya yakin Argentina bisa juara," katanya.
Jarwo menebak final Piala Dunia yang diadakan nanti akan menemukan Argentina dan Jerman. Menurutnya, kedua tim memiliki karakter permainan yang bertolak belakang. "Seru sekali pasti," ucapnya.
Sepanjang sejarah penyelenggaraan Piala Dunia, Kamerun dan Argentina memiliki sejarah berbeda. Kamerun dinilai salah satu tim terbaik Afrika dengan prestasi puncaknya masuk perempat final di Piala Dunia 1990. Kala itu, mereka dikalahkan Inggris dalam babak perpanjangan waktu.
Sementara itu, Tim Tango Argentina adalah tim tradisional yang hampir tak pernah absen berpartisipasi dalam ajang empat tahunan ini. La Albiceleste tercatat sudah mengangkat trofi piala dunia sebanyak dua kali, yakni 1978 dan 1986.
Di Brazil nanti, Argentina kembali diunggulkan. Mereka tergabung di grup F bersama Iran, Nigeria, dan pendatang baru Bosnia-Herzegovina.
Jagoan David Naif, Kamerun, bergabung di grup A bersama Brazil, Meksiko, dan Kroasia. Meski tak difavoritkan lolos, Kamerun tetap dianggap kuda hitam. Kira-kira, prediksi siapa yang terbukti jitu, David atau Jarwo?