Brasil vs Kroasia: Inilah Susunan Pemain Kedua Tim
Pelatih Brasil Luis Felipe Scolari mengandalkan Neymar ketika menghadapi Kroasia pada fase grup A di Arena de Sao Paulo
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SAO PAULO - Pelatih Brasil, Luis Felipe Scolari, mengandalkan Neymar ketika menghadapi Kroasia pada fase grup A di Arena de Sao Paulo, Jumat (13/6/2014). Di kubu Kroasia, Luka Modric menjadi jenderal lini tengah.
Neymar sempat dikhawatirkan tidak bisa bermain. Pada sesi latihan beberapa hari lalu penyerang Barcelona itu mengalami cedera pergelangan kaki. Neymar disebut-sebut sebagai pemain terbaik Brasil saat ini dan diharapkan bisa bersinar. Neymar telah mencetak 22 gol dari 28 penampilan terakhir bersama tim Samba.
Di kubu Kroasia, pelatih Niko Kovac mengandalkan Luka Modric sejak menit awal. Gelandang Real Madrid itu mendapat dukungan dari gelandang berteknik tinggi, Ivan Rakitic. Kroasia belum pernah menelan kekalahan sejak Kovac mengambil alih bangku kepelatihan pada November 2013 silam.
Berikut ini susunan pemain Brasil dan Kroasia.
Brasil: Cesar, Alves, Silva, Luiz, Marcelo, Gustavo, Paulinho, Hulk, Oscar, Neymar, Fred
Cadangan: Jefferson, Victor, Maicon, Dante, Henrique, Maxwell, Fernandinho, Ramires, Hernanes, Bernard, Willian, Jo
Kroasia: Pletikosa, Srna, Corluka, Lovren, Vrsaljko, Modrić, Rakitić, Perišić, Brozović, Olić, Jelavić
Cadangan: Zelenika, Subasic, Vida, Sammir, Vukojevic, Kovacic, Eduardo, Rebic