Pablo Armero Cetak Gol Tercepat untuk Kolombia
Gol Pablo Armero ke gawang Yunani pada laga grup C masuk ke dalam buku sejarah persepakbolaan Kolombia.
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, BELO HORIZONTE - Gol Pablo Armero ke gawang Yunani pada laga grup C di Estadio Mineirao, Sabtu (14/6/2014) masuk ke dalam buku sejarah persepakbolaan Kolombia.
Gol Armero tercipta ketika pertandingan baru berjalan lima menit. Data dari Infostrada menyebutkan gol tersebut menjadi gol tercepat yang pernah dicetak tim nasional Kolombia di ajang Piala Dunia.
Gol Armero mematahkan rekor gol tercepat Kolombia yang sebelumnya dicetak oleh Francisco Zuluaga ke gawang Uruguay pada 30 Mei 1962. Ketika itu Zuluaga menjebol gawang Uruguay ketika pertandingan berjalan 19 menit.
Gol Armero tercipta melalui sontekan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Bek Napoli itu menuntaskan umpan tarik datar Juan Cuadrado dari area kiri pertahanan Yunani.
Tendangan Armero meluncur datar tidak terlalu kencang, namun mengenai kaki Kostas Manolas. Kiper Orstis Karnezis terkecoh karena laju bola berubah, dan terlambat untuk menangkap bola yang meluncur pelan ke dalam gawangnya.