Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ochoa Main Hebat, Brasil vs Meksiko Masih 0-0 di Babak I

Penampilan gemilang penjaga gawang Guillermo Ochoa membuat Brasil tidak mampu mencetak gol.

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Ravianto
zoom-in Ochoa Main Hebat, Brasil vs Meksiko Masih 0-0 di Babak I
Kiper Meksiko, Guillermo Ochoa menepis tandukan maut Neymar (tak terlihat) 

TRIBUNNEWS.COM, FORTALEZA – Babak pertama antara Brasil melawan Meksiko pada laga grup A di Estadio Castelao, Rabu (18/6/2014) berakhir imbang tanpa gol. Penampilan gemilang penjaga gawang Guillermo Ochoa membuat Brasil tidak mampu mencetak gol.

Berdasarkan catatan Tribunnews.com, Guillermo Ochoa tercatat melakukan tiga penyelamatan gemilang. Penyelamatan terbaik dibuat Ochoa pada menit ke-25 ketika menepis sundulan Neymar. Berdasarkan tayangan goal line technology, Ochoa menepis bola hasil sundulan Neymar menyambut umpan silang Dani Alves tepat di atas garis gawang.

Sepuluh menit berselang giliran sundulan Fred menyambut tendangan penjuru Neymar yang digagalkan Ochoa. Penjaga gawang yang tidak tergabung dalam klub itu sukses menangkap sundulan Fred di mulut gawang.

Jelang turun minum, tepatnya menit ke-44 Ochoa menggagalkan peluang Paulinho dari jarak dekat. Menyambut umpan sontekan dada Thiago Silva, Paulinho yang bermaksud mengangkat bola harus gigit jari. Sontekannya justru digagalkan penjaga gawang 28 tahun itu.

Meksiko bukannya tanpa perlawanan sepanjang babak pertama. Beberapa kali El Tri mampu menghadirkan ancaman bagi gawang Brasil kawalan Julio Cesar. Mayoritas peluang Meksiko tercipta melalui tendangan-tendangan dari luar kotak penalti. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas