Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Donna Agnesia: Saya Dukung Lionel Messi dan Suami Saya

Tim idola Donna Agnesia sebenarnya Brasil dan Belanda, tetapi jika dirinya memakai atribut seperti kostum Argentina, itu bukan masalah baginya.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Donna Agnesia: Saya Dukung Lionel Messi dan Suami Saya
Super Ball - Feri Setiawan
Donna Agnesia dan Darius Sinathrya di Nonton Bareng Perebutan Juara ke 3 Piala Dunia 2014 Brasil melawan Belanda. (SUPER BALL/FERI SETIAWAN) 

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Rafli Aditya Priatna

TRIBUNNEWS.COM JAKARTA - Donna Agnesia menyatakan dukungannya terhadap tim Argentina juara di Piala Dunia 2014. Hal itu dikarenakan ada dua sosok pria, yakni Lionel Messi dan Darius Sinathrya.

Darius Sinathrya yang merupakan suami dari Donna Agnesia tersebut memang sudah mengidolakan tim Argentina sejak lama dan kini tim Argentina berada di partai puncak dan akan berhadapan dengan tim Jerman di final Piala Dunia 2014.




"Karena Jerman bukan tim favorit aku, dan Jerman musuh bebuyutan Belanda, di final saya dukung Messi dan suami saya, dan yang pasti jika Tuhan mengizinkan Argentina bisa juara," kata Donna saat diwawancarai di acara nonton bareng pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Dunia 2014 antara Brasil versus Belanda yang diadakan oleh Sophie Paris di Restoran Chicken and Egg di Cilandak Townsquare, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (13/7/2014).

Tim idola Donna Agnesia sebenarnya Brasil dan Belanda, tetapi jika dirinya memakai atribut seperti kostum Argentina, itu bukan masalah baginya.

"Anak saya namanya Lionel, saya rela nama anak saya berbau-bau Argentina, besok mudah-mudahan memang ternyata anginnya ke arah Argentina sehingga Argentina juara, tetapi jika Jerman yang keluar sebagai juara, sejarah mencatatkan tim Jerman sebagai tim asal Eropa yang berhasil untuk pertama kali juara Piala Dunia di benua Amerika," kata Donna Agnesia sambil tersenyum kepada Darius.

BERITA TERKAIT
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas