Zulkifli Syukur Optimistis Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2014
Bek Mitra Kukar, Zulkifli Syukur, mengaku optimistis dapat memperkuat tim nasional Indonesia di Piala AFF 2014.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Rendy Sadikin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Bek Mitra Kukar, Zulkifli Syukur, mengaku optimistis dapat memperkuat tim nasional Indonesia di Piala AFF 2014.
“Semua pemain optimistis. Tetapi, itu kembali ke keputusan pelatih di Piala AFF 2014. Semua pemain harus mengeluarkan kemampuan terbaik agar terpilih,” kata Zulkifli di Jakarta, Rabu (6/8/2014).
Turnamen sepak bola dua tahunan antarnegara di kawasan Asia Tenggara itu akan berlangsung di Singapura dan Vietnam pada 22 November-20 Desember mendatang.
Indonesia tergabung di grup A satu grup bersama tuan rumah Vietnam, Filipina, dan runner up babak kualifikasi Piala AFF 2014.
Sementara, Singapura, Malaysia, Thailand, dan juara babak kualifikasi Piala AFF 2014 berada di grup B.
Berbicara prestasi di Piala AFF, pencapaian tertinggi skuat Garuda adalah menempati empat kali posisi runner-up, yaitu pada 2000, 2002, 2004, dan 2010. Pada dua tahun lalu, Indonesia gagal lolos dari fase grup.