Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Norwegia Vs Italia: Rekor Pertemuan dan Kondisi Kedua Tim

Laga sedianya disiarkan secara langsung oleh stasiun Global TV Berikut rekor pertemuan dan kondisi kedua tim:

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Norwegia Vs Italia: Rekor Pertemuan dan Kondisi Kedua Tim
net

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia akan memulai petualangan di Kualifikasi Piala Eropa 2016 dengan bertandang ke Stadion Ullevaal untuk menjajal tuan rumah Timnas Norwegia, Rabu (10/9/2014), pukul 1.45 WIB. Laga sedianya disiarkan secara langsung oleh stasiun Global TV

Berikut rekor pertemuan dan kondisi kedua tim:

* Italia dan Norwegia pernah 15 kali bertemu. Italia lebih unggul dengan menoreh 8 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 3 kekalahan
* Pertemuan terakhir terjadi pada kualifikasi Piala Dunia 2006. Bertanding di Oslo, Italia dan Norwegia bermain imbang tanpa gol

Norwegia
    Norwegia tidak pernah menang dalam 6 pertandingan terakhir. Termasuk dikalahkan Inggris dalam laga persahabatan, pekan lalu
    Norwegia baru sekali tampil di putaran final Piala Eropa, yaitu pada gelaran tahun 2000 di Belanda-Belgia
    Dalam laga perdana di kualifikasi 2 Piala Eropa terakhir, Norwegia selalu meraih kemenangan. Yaitu, dari Hungaria (2008) dan Islandia (2012)

Italia
    Italia tidak terkalahkan dalam Kualifikasi Piala Eropa 2012 dan hanya kebobolan dua kali dalam 10 pertandingan
    Italia meraih hasil berbeda dalam laga perdana di kualifikasi 2 Piala Eropa terakhir. Seri lawan Lithuania (2008) dan menang atas Estonia (2012)
    Marco Verratti dan Emmanuele Giaccherini kemungkinan akan menggantikan pos Andrea Pirlo dan Claudio Marchisio di lini tengah Italia

Prakiraan Susunan Pemain:

Norwegia (4-3-3): Jarstein, Elabdellaoui, Nordtveit, Forren, Flo, Konradsen, Johansen, Jenssen, Skjelbred, King, Elyounoussi

BERITA REKOMENDASI

Italia (3-5-2): Buffon, Ranocchia, Bonucci, Astori, Candreva, Verratti, De Rossi, Giaccherini, De Sciglio, Immobile, Zaza

Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas