Nicolas Otamendi Masuk Daftar Buru Manchester United
Manchester United kabarnya serius untuk memburu Nicolas Otamendi
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Manchester United kabarnya serius untuk memburu Nicolas Otamendi. Bek Valencia itu dianggap layak untuk memperkuat barisan pertahanan Setan Merah.
Manajer Louis van Gaal dipaksa untuk memutar otak atas krisis bek yang tengah dialami timnya. Hingga saat ini, United telah kehilangan Phil Jones, Jonny Evans, dan yang terbaru adalah Chris Smalling.
Pilihan pun jatuh pada Nicolas Otamendi. Bek Argentina yang kini membela Valencia itu dianggap ideal untuk menambal lubang di lini pertahanan United.
Akan tetapi, untuk mendatangkan Otamendi bukan hal yang mudah. Sebab, Chelsea juga dikabarkan sedang memantau perkembangan pemain 26 tahun tersebut.
Hingga saat ini, belum diketahui berapa harga yang disodorkan United kepada Valencia untuk membawa sang pemain ke Old Trafford pada bursa transfer musim dingin nanti.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.