Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Indra Sjafri Jadi Satu di antara Kandidat Pengganti Jacksen F Tiago Latih Persipura

Persipura Jayapura mulai membidik sejumlah pelatih ternama yang kaya pengalaman, sebagai pengganti Jacksen F Tiago. Berikut nama-namanya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Indra Sjafri Jadi Satu di antara Kandidat Pengganti Jacksen F Tiago Latih Persipura
Kompas.com/Ferril Dennys
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri. 

TRIBUNNEWS.COMPersipura Jayapura mulai membidik sejumlah pelatih ternama yang kaya pengalaman, sebagai pengganti Jacksen F Tiago, yang dikabarkan akan segera hengkang dari markas Mutiara Hitam. Demikian pernyataan manajemen Persipura, Kamis (23/10/2014).

"Pada jumpa pers dua hari lalu kan ada rekan wartawan yang menyebutkan empat hingga lima nama pelatih, salah satu di antaranya yang kami incar," kata juru bicara Persipura Rocky Bebena ketika dihubungi dari Jayapura, Papua.

Rocky menyebutkan nama-nama pelatih yang dibidik itu yakni Nil Maisar, Rahmad Darmawan, Indra Sjafri, Suharno dan Antonio Puche pelatih Al Qadsia yang menukangi Daniel Subotic dan kawan-kawan saat mengempaskan Persipura 6-0 di semifinal kedua Piala AFC akhir September lalu di Stadion Mandala, Kota Jayapura. Empat nama pelatih yang disebutkan lebih dulu berasal dari Indonesia yang memiliki segudang prestasi.

Bahkan, Suharno dan Rahmad Darmawan pernah membesut Persipura. Suharno pernah menyelamatkan tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu, dari jurang degradasi, setelah pelatih Yudi Sudartha dipecat di tengah jalan. Sementara Rahmad Darmawan membawa Persipura meraih juara Liga Indonesia edisi pertama pada 2005.

Untuk pelatih Indra Sjafri, seperti diketahui baru saja mengarsiteki Timnas Indonesia U-19. Dia sukses membawa pasukan Garuda Jaya menjuarai Piala AFF U-19 tahun 2013, dan membawa tim yang sama tampil di Piala Asia U-19 di Myanmar.

Indra juga merupakan sosok pelatih sukses yang membawa tim asuhannya, Timnas Indonesia U-19 menjuarai Turnamen Kejuaraan Remaja U-19 AFF 2013 setelah di final mengalahkan tim kuat Vietnam dalam pertandingan dramatis yang berujung adu pinalti.

Sementara pelatih Nil Maisar, pernah membawa Semen Padang meraih peringkat keempat Indonesia Super League (ISL) dan berlaga di Piala AFC sampai fase perdelapan final. Nil juga sempat mengarsiteki timnas U-23 saat induk organisasi PSSI terpecah menjadi dua bagian.

Berita Rekomendasi

"Kami hanya sebatas mengincar pelatih tersebut. Tapi saat ini Jacksen masih pelatih Persipura," tambah Rocky.

Usai laga Persipura menjamu Arema Cronous dengan skor akhir 2-1 untuk tuan rumah, pelatih Suharno sempat ditanyakan apakah tertarik untuk melatih Boaz Solossa dan kawan-kawan, namun enggan menjawab secara langsung.

"Sementara ini saya fokus dulu untuk tim, kami masih dalam kompetisi delapan besar Liga Super Indonesia," jawabnya sambil berlalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas