Babak I: West Ham United 1-0 Manchester City
Jeda babak pertama West Ham United sementara unggul 1-0 dari Manchester City pada lanjutan Premier League 2014/15
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Jeda babak pertama West Ham United sementara unggul 1-0 dari Manchester City pada lanjutan Premier League 2014/15 di Stadion Boleyn Ground, London, Sabtu (25/10/2014).
Pertandingan baru bergulir 2 menit, Sergio Aguero langsung mendapatkan peluang. Dari jarak 25 meter Aguero melepas tembakan keras yang mengarah ke sudut kiri bawah. Beruntung tendangan Aguero masih bisa dimentahkan penjaga gawang West Ham, Adrian.
Tampil lebih dominan, pasukan The Citizen menambah daya serangan tapi hanya sebatas di luar area penalti. Tak mau diam, The Hammers sesekali mendapatkan peluang serangan balik dari pergerakan Enner Valencia dan Diafra Sakho.
Hingga memasuki menit 21, tuan rumah mampu membuka keunggulan lewat pemain gelandang, Morgan Amalfitano. Proses gol bermula dari umpan terobosan Alex Song kepada Enner Valencia. Pemain timnas Ekuador itu dengan tangkas menyisir sisi kanan lawan.
Sambil menggiring bola, Valencia melihat Amalfitano berada di mulut gawang. Ia lalu mengumpan bola kepada Amalfitano dan mampu memaksimalkannya menjadi sebuah gol.
Hingga turun minum skor bertahan 1-0 untuk keunggulan West Ham. The Hammers memiliki penguasan bola 33 persen sedangkan The Citizen 67 persen. Sejauh ini kedua pelatih belum melakukan perubahan pemain.
Susunan Pemain:
West Ham United: 13-Adrián, 18-Jenkinson, 02-Reid, 19-Collins, 03-Cresswell, 21-Amalfitano, 16-Noble, 30-Song, 11-Downing, 15-Sakho, 31-E Valencia
Cadangan: 04-Nolan, 08-Kouyaté, 12-Vaz Te, 17-O'Brien, 22-Jääskeläinen, 23-Poyet, 24-Cole
Pelatih: Sam Allardyce
Manchester City: 01-Hart, 05-Zabaleta, 20-Mangala, 04-Kompany, 22-Clichy, 15-Jesús Navas, 06-Fernando, 42-Y. Touré, 21-Silva, 16-Agüero, 10-Dzeko
Cadangan: 03-Sagna, 07-Milner, 11-Kolarov, 13-Caballero, 25-Fernandinho, 26-Demichelis, 35-Jovetic
Pelatih: Manuel Pellegrini
Wasit: Martin Atkinson