Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ercik Thohir Berikan Kesempatan Lagi untuk Walter Mazzarri

Melakoni laga terakhir ke Cesena, Inter akhirnya meraih kemenangan dari gol tunggal Mauro Icardi dari titik putih penalti.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Ercik Thohir Berikan Kesempatan Lagi untuk Walter Mazzarri
zimbio
Walter Mazzari 

TRIBUNNEWS.COM - Inter Milan masih terseok-seok musim ini. Tiga laga terakhir mereka lakoni tanpa satu pun kemenangan. Mereka keok dari Fiorentina, ditahan imbang Napoli, dan hanya mencuri satu poin dari laga imbang tanpa gol pada laga melawan Saint Entiene di ajang Liga Europa.

Melakoni laga terakhir ke Cesena, Inter akhirnya meraih kemenangan dari gol tunggal Mauro Icardi dari titik putih penalti. Tambahan tiga poin ini membuat Nerazzurri tak terperosok jauh dai zona Eropa dengan berada di peringkat delapan klasemen.

Kemenangan ini juga membuat Presiden Inter Erick Thohir masih memberikan dukungan untuk Pelatih Walter Mazzarri. Thohir tak mau lagi melihat timnya menelan kekalahan dan bermain tanpa poin pada laga-laga berikutnya. Bila itu terjadi lagi, Mazzarri tidak mendapat jaminan akan bertahan terus di San Siro.

"Anda harus menganalisis masalah-masalah yang dialami pelatih dengan tepat. Kita liat pada dua laga berikutnya, tapi mengganti pelatih selama musim berjalan bukan solusi yang baik. Kami akan memberikan dia kesempatan lagi," ucap Thohir.

Pada bursa transfer pemain Januari mendatang, pengusaha asal Indonesia itu berencana akan mendatangkan pemain anyar lagi. Tapi ia tak menyebut pemain yang sedang dalam incarannya.

"Pada akhir November mendatang kami akan mengevaluasi bursa transfer meski sudah ada beberapa yang sudah menjadi incaran. Tapi saya tidak akan menyebut nama-nama pemain itu. Kita tunggu saja nanti," lanjut Thohir.

Baca di Koran Super Ball, Selasa (18/10/2014)

Berita Rekomendasi
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
25
17
5
3
41
19
22
56
2
Inter Milan
25
16
6
3
58
24
34
54
3
Atalanta
25
15
6
4
54
26
28
51
4
Juventus
25
11
13
1
42
21
21
46
5
Lazio
25
14
4
7
47
34
13
46
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas