Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Marcello Lippi Pensiun Sebagai Pelatih

Lippi mulai melatih Guangzhou pada 17 Mei 2012.

Editor: Ravianto
zoom-in Marcello Lippi Pensiun Sebagai Pelatih
Marcello Lippi memberikan instruksi pada para pemain Guangzhou Evergrande. 

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING - Pelatih asal Italia, Marcello Lippi, memutuskan pensiun sebagai pelatih. Hal tersebut disampaikan Lippi setelah sukses membawa Guangzhou Evergrande menjuarai Liga China untuk ketiga kalinya secara beruntun.

Lippi mulai melatih Guangzhou pada 17 Mei 2012. Selama tiga musim, Lippi sukses memberikan lima gelar juara, seperti Liga China (2012, 2013, 2014), Piala China (2012), dan Liga Champions Asia (2013).

"Saya tidak ingin melatih lagi. Saya sudah tua. Guangzhou Evergrande akan memiliki pelatih baru untuk musim depan. Saya hanya akan menjadi direktur teknik klub," ujar Lippi.

Karier kepelatihan Lippi dimulai pada 1985 saat menangani Pontedera. Setelah hanya melatih beberapa klub kecil, Lippi mulai dikenal saat ditunjuk menjadi pelatih Juventus pada 1994 sampai 1999.

Lippi kemudian dipercaya menangani tim nasional Italia pada 2004 hingga 2006. Pada kejuaraan terakhir bersama Italia, Lippi sukses mempersembahkan trofi Piala Dunia 2006.

Berita Rekomendasi
Sumber: Antara
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
25
18
6
1
60
24
36
60
2
Arsenal
25
15
8
2
51
22
29
53
3
Nottm Forest
25
14
5
6
41
29
12
47
4
Man. City
25
13
5
7
52
35
17
44
5
Bournemouth
25
12
7
6
44
29
15
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas