Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pekanbaru Tuan Rumah Frenz U-18 International Cup 2015: Indonesia Satu Grup dengan Liverpool

Frenz United Indonesia menghuni grup C bersama Liverpool, Guangzhou Evergrande, dan Feyenoord

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pekanbaru Tuan Rumah Frenz U-18 International Cup 2015: Indonesia Satu Grup dengan Liverpool
frenzinternationalcup.com

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Deodatus S Pradipto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pekanbaru, Riau menjadi tuan rumah Frenz U-18 International Cup 2015. Turnamen ini akan digelar pada 3-4 Januari 2015 mendatang.

Menyambut turnamen, panitia akan menyelenggarakan sejumlah kegiatan sosial. Di antaranya coaching clinic serta seminar oleh mantan pemain Liverpool, Steve McMahon.

Kegiatan ini akan diselenggarakan di Pekanbaru pada 14 dan 15 November 2014 mendatang. McMahon juga akan menyeleksi pemain kelahiran tahun 2000, 2001, dan 2002 di Pekanbaru. Pemain-pemain ini akan mendapat beasiswa untuk bergabung dengan Frenz United Academy di Pahang, Malaysia.

Peserta dibagi dalam empat grup yang akan bertanding di Malaysia (grup A dan B) selain Indonesia (grup C dan D). Grup A dihuni Frenz United Malaysia, timnas Brasil U-17, dan Tottenham Hotspur.

Satu tempat di grup A disisakan dan akan diumumkan sebelum turnamen bergulir. Grup B terdiri dari PVF Vietnam, Besiktas, Gamba Osaka, dan FC Porto.

Frenz United Indonesia menghuni grup C bersama Liverpool, Guangzhou Evergrande, dan Feyenoord. Di grup D terdapat Chonburi FC, timnas U-17 Italia, Kashima Antlers, dan Valencia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas