Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Indonesia Vs Filipina: Wajib Menang, Skuat Garuda Diprediksi Mainkan Firman Utina Sejak Awal

Pelatih Alfred Riedl sepertinya akan memasang Firman Utina dan Samsul Arif sejak menit awal pertandingan lawan Filipina

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Indonesia Vs Filipina: Wajib Menang, Skuat Garuda Diprediksi Mainkan Firman Utina Sejak Awal
Super Ball/Feri Setiawan
Pemain Timnas Indonesia, Firman Utina saat latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu (12/11/2014). 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia akan melakoni laga kedua Piala AFF 2014 Grup A melawan Timnas Filipina di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (25/11/2014). Indonesia dituntut harus menang untuk menjaga asa lolos ke babak semifinal.

Pasalnya, pada laga perdana, Indonesia hanya bermain imbang menghadapi Timnas Vietnam. Di kubu Filipina, pasukan Thomas Dooley sukses menaklukkan Laos dengan skor 4-1. Hasil tersebut membuat Filipina tinggal membutuhkan satu kemenangan untuk lolos ke semifinal.

Pada pertandingan nanti, Indonesia kemungkinan besar akan menurunkan skuad inti berbeda ketimbang laga melawan Vietnam. Pelatih Alfred Riedl sepertinya akan memasang Firman Utina dan Samsul Arif sejak menit awal pertandingan.

Firman bakal menemani Raphael Maitimo sebagai dua gelandang tengah. Sementara itu, Samsul Arif akan mengisi posisi Boaz Solossa yang tampaknya masih mengalami masalah kebugaran.

Meski tidak pernah kalah saat menghadapi Filipina, Indonesia tetap harus waspada. Filipina kini menjadi salah satu tim kuat yang dibuktikan dengan menempati peringkat FIFA terbaik di antara negara lain di Asia Tenggara.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas