Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor
LIVE ●
tag populer

Hatem Ben Arfa Kemas Koper Menuju Nice

Pemain 27 tahun itu saat ini masih menjadi pemain Newcastle namun ia dipinjamkan ke Hull City pada musim ini

Editor: Ravianto

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Gelandang Prancis Hatem Ben Arfa siap bergabung dengan Nice, demikian diumumkan klub Liga Prancis itu pada Sabtu, mengenai apa yang dapat menjadi kontrak berdurasi 18 bulan.

Pemain 27 tahun itu saat ini masih menjadi pemain Newcastle namun ia dipinjamkan ke Hull City pada musim ini, tanpa mampu mengamankan tempat di tim inti pasukan Steve Bruce.

Masa pinjamnya di Stadion KC dipangkas dan Newcastle telah menjelaskan bahwa tidak ada tempat baginya di St James Park, sehingga membuka peluang baginya untuk kembali ke Prancis.

"OGC Nice telah mencapai kesepakatan secara prinsip dengan Hatem Ben Arfa. Pemain internasional Prancis itu akan menjalani pemeriksaan media pada Senin sebelum menandatangani kontrak dengan Le Gym," kata klub melalui situs resminya, sambil menambahi bahwa ia telah berlatih dengan rekan-rekan setim barunya pada Sabtu.

Sejumlah sumber yang dekat dengan tim asal Cote dAzur itu berkata bahwa panjangnya kontrak akan berdurasi 18 bulan.

Ben Arfa, yang sempat menjadi salah satu pemain Prancis paling menjanjikan pada masa awal karirnya bersama Lyon dan Marseille, terakhir kali memperkuat Prancis pada Piala Eropa 2012. Ia tercatat telah 13 kali memperkuat "Les Bleus."

Ia bergabung dengan Hull dengan masa pinjam selama semusim dari Newcastle pada musim panas, namun gagal memberi dampak sepanjang sembilan penampilannya di Liga Utama Inggris.

Rekomendasi Untuk Anda

Ia juga memiliki hubungan yang buruk dengan Bruce, yang dilaporkan tidak senang dengan minimnya etos kerja Ben Arfa pada sesi latihan.

Selanjutnya ia kembali ke Paris dan berlatih sendiri, yang memicu spekulasi bahwa ia berniat kembali ke Prancis.

Saat ini Nice menghuni peringkat ke-11 di Liga Prancis, dengan selisih hanya tiga angka dari penghuni zona degradasi, AFP melaporkan.

Sumber: Antara
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
22
15
5
2
40
14
26
50
2
Man. City
22
13
4
5
45
21
24
43
3
Aston Villa
22
13
4
5
33
25
8
43
4
Liverpool
22
10
6
6
33
29
4
36
5
Manchester United
22
9
8
5
38
32
6
35
Atas