Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Final Piala Gubernur Jatim Rusuh, Persik Sementara Unggul 2-1

Laga partai final Piala Gubernur ini disaksikan sekitar 15.000 lebih penonton

Editor: Ravianto
zoom-in Final Piala Gubernur Jatim Rusuh, Persik Sementara Unggul 2-1
Seorang suporter di laga Persik vs Gresik United diamankan petugas setelah terluka. 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Laga babak final Piala Gubernur Jatim XII antara Persik melawan Persegres Gresik United yang berlangsung di Stadion Brawijaya menjelang akhir pertandingan berlangsung ricuh. Akibatnya 5 suporter kedua kesebelasan terluka di bagian kepala, Minggu (11/1/2015).

Laga partai final Piala Gubernur ini disaksikan sekitar 15.000 lebih penonton. Seluruh tiket VIP, Utama dan Ekonomi terjual habis. Panitia meraup pemasukan Rp 412 juta.

Sementara jalannya pertandingan, Persegres GU  unggul lebih dulu setelah gelandang M Kamri mencetak gol di menit 20. Gol ini terjadi karena pemain belakang Persik gagal mengantisipasi pergerakan M Kamri.

Kericuhan mulai terjadi setelah Persegres kebobolan secara beruntun dua gol. Pada menit 69, striker  Agung Suprayogi berhasil menjebol gawang M Ridwan. Selanjutnya disusul gol kedua yang dicetak striker Ugiex S menit 78.

Versi kubu Persegres gol kedua yang dicetak Ugiex striker Persik terjadi secara kontroversial. Akibatnya ratusan supoter Persegres tersulut kemarahannya dan mulai melemparkan botol air kemasan ke arah lapangan dan suporter Persik.

Mendapat serangan lemparan dari suporter Persegres, suporter Persikmania ganti melakukan balasan. Malahan lemparan ke rombongan suporter Persegres semakin gencar karena ratusan suporter Persikmania yang menyaksikan di atas balkom ekonomi ikut melempari.

Akibatnya sebagian besar korban saling lempar ini dialami suporter Persegres. Ada tiga suporter Persegres yang bocor kepalanya dan bagian muka. Sementara satu suporter perempuan sempat pingsan setelah shock mendapat lemparan batu dan botol.

BERITA TERKAIT

Suporter yang terluka kemudian dievakuasi petugas ke ruang medis.(dim/surya)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas