Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Barcelona Sulit Dikalahkan kata Neymar

Neymar menilai timnya tampil solid dalam berbagai aspek ketika mengalahkan Elche 6-0

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Barcelona Sulit Dikalahkan kata Neymar
zimbio.com
Neymar 

TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Penyerang Barcelona, Neymar menilai timnya tampil solid dalam berbagai aspek ketika mengalahkan Elche FC 6-0 pada lanjutan Primera Division di Stadion Manuel Martinez Valero, Sabtu (24/1/2015).

Menurut Neymar, dengan permainan seperti itu, timnya akan sangat sulit mengalami kekalahan.

Neymar menyumbang dua gol pada laga tersebut pada menit ke-69 dan 72. Empat gol lainnya ditorehkan Lionel Messi (55', 88'), Gerard Pique (35'), dan Pedro (90+3).

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Kompas.com, Barcelona melepaskan sembilan tembakan akurat dari 13 usaha, dengan penguasaan bola 69 persen. Adapun Elche melepaskan tiga tembakan akurat dari lima percobaan.

"Aku sangat senang dan bahagia mengenai semuanya. Aku sangat senang dengan musim ini. Aku selalu berusaha meningkatkan kemampuanku. Dengan permainan kami, sulit untuk mengalami kekalahan," ungkap Neymar.

Raihan tiga angka itu membuat Barcelona menempel Real Madrid di puncak klasemen. Barcelona berada di posisi kedua dengan poin 47 dari 20 pertandingan, tertinggal satu angka dari Madrid di puncak klasemen yang baru memainkan 19 laga.

"Elche memulai pertandingan dengan kuat dan mereka adalah tim yang bagus jika bermain di kandang. Namun, kami bermain baik dan mampu meraih kemenangan. Sekarang, kami harus tetap melanjutkan hal ini," papar Neymar.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
26
18
3
5
71
25
46
57
2
Real Madrid
27
17
6
4
57
26
31
57
3
Atlético Madrid
27
16
8
3
44
18
26
56
4
Athletic Club
27
13
10
4
45
24
21
49
5
Villarreal
26
12
8
6
48
36
12
44
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas