Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rahmad Darmawan Pertajam Tactical Positional Play Jelang Persija Vs PBR

Persija Jakarta bakal menjamu Pelita Bandung Raya (PBR) pada laga perdana kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 di SUGBK

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Rahmad Darmawan Pertajam Tactical Positional Play Jelang Persija Vs PBR
Super Ball/Feri Setiawan
Pemain Persija Jakarta melakukan pemanasan sebelum bertanding melawan Martapura FC dalam laga uji coba di stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (6/1/2015). Persija Jakarta menggelar laga uji coba menghadapi tim divisi utama Martapura untuk mengetahui sekaligus mengevaluasi kelemahan klub ibukota berjuluk Macan Kemayoran. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, DEPOKPersija Jakarta bakal menjamu Pelita Bandung Raya (PBR) pada laga perdana kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (22/2/2015).

Pelatih Macan Kemayoran, Rahmad Darmawan mengatakan dirinya terus mengasah sisi taktikal tim untuk persiapan menghadapi PBR. Diketahui, anak asuh Dejan Antonic tersebut merupakan satu di antara tim dengan catatan ISL yang gemilang pada musim lalu, yakni melaju ke babak semi final.

“Lawan PBR kita mengasah taktikal pemain. Ya, kita tahu menghadapi tim yang tahun lalu membuat rekor baik, tentu membutuhkan kerja sama dari para pemain dan harus diimbangi dengan kerja keras juga,” tutur RD sapaan Rahmad Darmawan saat ditemui di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Rabu (18/2/2015).

Untuk itu, RD menerapkan latihan kecepatan. Mantan pelatih Arema Indonesia dan Persebaya Surabaya itu mengedepankan organisasi menyerang dan menjaga ritme permainan yang belakangan menjadi kendala utama tim Ibu Kota.

“Kesalahan kita kebanyakan kehilangan ritme, ini yang harus dibenahi makanya saya isi dengan tactical positional play,” tukasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas