Ryan Giggs Gelar Reuni Kecil dengan Mantan Bintang Manchester United
Paul Scholes, Gary Neville, Nicky Butt, dan Andrew (Andy) Cole duduk satu meja dan makan bersama.
Editor: Dewi Pratiwi

TRIBUNNEWS.COM - Asisten pelatih Manchester United Ryan Giggs menggelar reuni kecil-kecilnya bersama kawan lamanya. Reuni itu digelar beberapa jam setelah Setan Merah dipecundangi Chelsea 0-1.
Giggs secara khusus megundang kawan-kawan eks satu timnya di Manchester United. Paul Scholes, Gary Neville, Nicky Butt, dan Andrew (Andy) Cole duduk satu meja dan makan bersama. Cole pun langsung mengunggah beberapa foto mereka melalui akun twitternya yang mempunyai lebih dari 185.000 follower.
"Malam Minggu...Makan malam yang menyenangkan bersama kawan-kawan satu tim #MUFC," kicau Cole.
Meski mencoba untuk tersenyum lepas, Giggs tetap tidak bisa menyembunyikan kekecewaanya setelah MU kalah dari Chelsea melalui go tunggal Eden Hazard. Hasil itu membuat Blues semakin dekat ke tangga juara.
Giggs, Neville, Scholes, Butt, dan Cole adalah penggawa Setan Merah saat merebut Treble pada musim 1998-1999 di bawah besutan pelatih Alex Ferguson.
Cole, seperti halnya Giggs, dan Butt yang menjadi pelatih tim MU U-21, masih punya hubungan kuat dengan klub yang bermarkas di Old Trafford itu. Cole saat ini adalah duta resmi Manchester United.
Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Senin (20/4/2015)