Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ketidakjelasan Penyelesaian Konflik Sepakbola Ancam Mental Persib Bandung

Status Liga Indonesia yang masih belum jelas, menurut Yaya bisa mengancam mental para pemain Persib Bandung

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Ketidakjelasan Penyelesaian Konflik Sepakbola Ancam Mental Persib Bandung
persib.co.id
Selebrasi skuat Persib Bandung saat mencetak gol ke gawang Bali United Pusam dalam ajang ujicoba beberapa waktu lalu. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Maulana Yudha

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Perseteruan antara Menpora, Imam Nahrawi dan PSSI mengancam semua klub yang berlaga di liga kasta tertinggi kompetisi sepakbola nasional, Indonesia Super League (ISL) 2015.

Pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya memiliki sorotan tersendiri terkait masalah itu terhadap kondisi fisik personil skuatnya. Yaya merasa sudah saatnya para pemain Persib dibentengi dengan ketahanan psikis, ia melanjutkan akan menyisipkan latihan dengan unsur psikologis dalam setiap laga Maung Bandung agar pemain tidak terlalu tertekan dengan situasi yang ada.

"Kami juga masukan unsur psikologi dengan latihan-latihan yang diterapkan ke pemain, karena dengan kondisi seperti ini, kita tidak bisa memberi materi latihan yang sedikit dipaksakan karena terpengaruh dengan sepakbola di kita," ujarnya di Lapangan Progresif, Soekarno Hatta pada Selasa (21/4/2015).

Status Liga Indonesia yang masih belum jelas, menurut Yaya bisa mengancam mental para pemain Persib Bandung, apalagi saat ini Persib Bandung tengah menjaga tren positif dan membidik juara di liga domestik maupun kompetisi bertaraf asia, AFC Cup. Jadwal latihan yang sudah disiapkan staf pelatih bisa berantakan.

"Tentu ada terganggu, karena kita berhubungan dengan persiapan, bermain menjadi tidak tentu, terus target yang akan dicapai kita menuju pertandingan, tidak memungkiri pemain akan terpengaruhi akan kondisi ini," ujar Yaya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas