Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Atletico Madrid Sukses Gaet Jackson Martinez

Martinez menjadi pemain kedua yang diboyong ke Vicente Calderon pada bursa transfer musim panas ini.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Atletico Madrid Sukses Gaet Jackson Martinez
HARIAN SUPER BALL
Harian Super Ball, edisi Selasa (23/6/2015) halaman 14 

TRIBUNNEWS.COM - Atletico Madrid akhirnya berhasil mendapatkan Striker Porto Jackson Martinez. Pemain Timnas Kolombia itu menjadi pemain kedua yang diboyong ke Vicente Calderon pada bursa transfer musim panas ini.

Pertemuan intensif antara Chief Director Atletico Madrid Miguel Angel Gil dan Presiden Porto Pinto da Costa sepanjang pekan lalu memuluskan kesepakatan bisnis di antara dua klub terkait transfer Martinez itu, akhir pekan lalu.

Menurut laporan Marca.com, Atletico Madrid harus mengucurkan dana 35 juta euro atau sekitar Rp 527 miliar demi memboyong pemain berusia 28 tahun itu.

Martinez sendiri tak berada di Portugal, lantaran tengah membela Timnas Kolombia pada turnamen Copa America di Cile. Namun pemain itu, mengakui sangat ingin bermain untuk Atletico Madrid.

"Semuanya akan lebih jelas pekan depan," ujarnya kepada A Bola.

Setelah kesepakatan itu tercapai, para pihak kini tinggal menandatangani kontrak, sebelum Martinez pindah ke Madrid, dan mengenakan seragam baru garis merah-putih milik Atletico.

Martinez menjadi pemain kedua yang berhasil direkrut Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas ini. Gil juga berhasil mendatangkan Luciano Darío Vietto, striker dari Villareal berusia 21 tahun.

Berita Rekomendasi

Atletico Madrid harus merogoh kocek cukup dalam untuk pemain kelahiran Argentina yang bermain untuk Timnas Spanyol itu, mencapai 20 juta euro atau sekitar Rp 301 miliar.

Baca Juga di KORAN SUPER BALL, Selasa (23/6/2015)

Sumber: Motor Plus
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
19
13
4
2
43
19
24
43
2
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas