Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Arda Turan, dari Anak Gawang ke Penggawa Barcelona

Tiga belas tahun silam, Turan adalah remaja yang bertugas memungut bola alias anak gawang saat laga Barcelona versus Galatasaray.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Arda Turan, dari Anak Gawang ke Penggawa Barcelona
net/google
Pemain Turki, Arda Turan. 

TRIBUNNEWS.COM - Arda turan resmi menjadi milik Barcelona setelah klub juara La Liga itu membayar uang muka 24 juta pound dari total 29 juta pound kepada Atletico Madrid.

Tapi tahukah Anda, 13 tahun silam Turan adalah remaja yang bertugas memungut bola alias anak gawang saat laga Barcelona versus Galatasaray di fase babak penyisihan grup Liga Champions di Stadion Ali Sami Yen. Saat itu, Turan tercatat sebagai pemain tim yunior Galatasaray.

(Baca Juga: Julie Estelle dan Jupe Jadi Ikon dan Manajer AS Roma

Barcelona menang 1-0 melalui gol Luis Enrique, yang saat ini menjadi pelatih Barcelona. Ketika itu Barcelona diperkuat oleh Patrick Kluivert dan Rivaldo.

Seperti anak gawang lainnya, Turan pun mencoba mencari sesuatu yang bisa menjadi kenangan-kenangan. Sempat mendekati beberapa pemain Barcelona, Turan akhirnya mendapatkan sarung tangan milik bek Blaugrana Philippe Christanval.

Tentu saja Turan kecil senang sekali. Dia pun menyimpan sarung tangan itu di rumahnya di kawasan Bayrampasa, Istanbul, hingga kini.

Seperti diketahui Turan datang ke Nou Camp, kandang El Barca, karena permintaan Enrique. Tentu saja hal itu tidak terkait dengan peristiwa 13 tahun silam, melainkan Enrique memang tertarik dengan performa Turan dalam beberapa musim terakhir bersama Atletio Madrid.

Berita Rekomendasi

Namun, keberadaan Turan di Nou Camp belum sepenuhnya "aman". Ia masih bisa dipulangkan ke Atletico jika Josep Maria Bartomeu kalah dalam pemilihan presiden Barcelona pada 18 Juli mendatang.

Salah satu kandidat kuat presiden Barcelona Joan Laporta enggan memastikan apakah Turan akan tetap di Nou Camp atau tidak jika dirinya terpilih.

Menurut Laporta, Turan adalah pemain bagus namun semuanya akan tergantung pada Eric Abidal yang akan menjadi direktur olahraga jika Laporta terpilih.

"Saya sudah bicara pada Abidal semua tergantung padanya. Jika kami menang, Abidal akan berbicara dengan Pelatih Luis Enrique untuk memastikan apakah Turan akan tetap besama kami atau tidak," kata Laporta.

"Saya menyukai Turan karena dia memang pemain hebat dan tidak ada yang meragukannya. Kita lihat saja nanti," imbuh Laporta.

Baca Juga di HARIAN SUPER BALL, Kamis (9/7/2015)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas