Pemain Real Madrid Jadi Juri Lomba Sepak Bola Gaya Bebas
Toni Kroos, dan Lucas Silva memberi pelatihan kepada para peserta lomba tentang teknik mengolah bola.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Real Madrid memanfaatkan tur pramusim di Australia tak cuma untuk memainkan laga persahabatan di ajang International Champions Cup.
Pasukan Los Blancos juga menggunakan kesempatan itu untuk bertemu dan menghibur pada fan mereka di Benua Kanguru.
Salah satunya dengan memberi kejutan manis. Para pemain bintang El Real datang ke turnamen sepak bola gaya bebas yang disponsori Adidas dan menjadi juri di babak final yang berlangsung di Melbourne's Doclands Studio.
Beberapa pemain seperti Gareth Bale, Marcelo, Cristiano Ronaldo menjadi juri lomba sepak bola gaya bebas itu. Sedangkan Toni Kroos, dan Lucas Silva memberi pelatihan kepada para peserta lomba tentang teknik mengolah bola.
"Satu kesenangan bisa berada di sini dan menemui para fan Real Madrid di seluruh dunia. Di sini sedikit lebih dingin dibandingkan Spanyol, dan saya lebih suka di tempat yang lebih hangat," ujar Kroos.
Sementara itu, Lucas Silva mengatakan, dia menyukai Australia. "Australia negeri yang sangat indah dan saya sangat menyukainya. Sangat menyenangkan bisa berkunjung ke sini," ujarnya.
Real Madrid yang kalah 6-7 dari AS Roma pada laga pertama ICC, Sabtu lalu, melalui adu penalti, akan menghadapi Manchester City pada Jumat (24/7). Dan, tim asuhan Rafael Benitez itu tetap optimistis bisa memetik angka penuh dari laga kedua nanti.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL Edisi Rabu (22/7/2015)