Posisi Guilherme Siqueira Terancam dengan Kembalinya Filipe Luis
Siqueira diboyong dari Grana musim panas lalu untuk mengisi posisi kosong yang ditinggal Luis. Tapi musim pertamanya dianggap kurang meyakinkan.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Hanya satu musim di Chelsea, Filipe Luis kembali bergabung dengan Atletico Madrid. Kembalinya bek asal Brasil ke klub lamanya itu membuat posisi Guilherme Siqueira kini dalam ancaman.
Luis hanya bertahan satu musim ketika diboyong The Blues musim panas lalu. Ia kesulitan menembus skuad utama klub ibu kota itu. Pelatih Jose Mourinho lebih memilih bek muda Spanyol Cesar Azpilicueta sepanjang musim lalu.
Kembali berkostum Los Colchoneros bek berusia 29 tahun itu bakal kembali menjadi pilihan utama pelatih Diego Lopez. Dua musim lalu Luis telah menjadi salah satu bek andalan skuad Simeone yang kemudian berhasil mengantar klub ibu kota itu merebut gelar La Liga dan bermain di final Liga Champions.
"Saya sangat senang di sini. Ini adalah rumah saya dan saya tahun-tahun terbaik dalam hidup saya ada di sini," ucap Luis.
Kembalinya Luis membuat Siqueira kini terancam tersingkir. Bek berusia 29 tahun itu diboyong dari Grana musim panas lalu untuk mengisi posisi kosong yang ditinggal Luis. Tapi musim pertamanya dalam skuad Simione dianggap kurang meyakinkan.
Kabarnya, Atletico akan melepas Siqueira ke Juventus pada musim panas ini. Si Nyonya Tua telah mengajukan tawaran 12 juta euro kepada Atletico untuk Siqueira yang disiapkan untuk menggantikan bek gaek Patrice Evra.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Kamis (30/7/2015)