Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rafael Benitez Ngotot Pertahankan Gareth Bale

Manchester United disebut-sebut menjadikan Gareth Bale sebagai target transfer mereka di musim panas ini

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Rafael Benitez Ngotot Pertahankan Gareth Bale
www.gettyimages.ie
Gareth Bale 

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Manchester United disebut-sebut menjadikan Gareth Bale sebagai target transfer mereka di musim panas ini.

Kabarnya, manajer Louis van Gaal akan melakukan segala cara untuk mengamankan jasa bintang Real Madrid itu.

Seperti diketahui, Manchester United hampir pasti melepas Angel Di Maria ke Paris Saint-Germain. Kabarnya, Setan Merah setuju melepas pemain Argentina itu dengan harga 60 juta euro.

Setan Merah dikabarkan menderita kerugian sekitar 15 juta euro hanya dalam waktu semusim.

United pun segera mencari nama pengganti yang layak mengisi posisi tersebut.

Manajer Louis van Gaal menginginkan Gareth Bale yang datang ke Old Trafford walau nama Pedro Rodriguez dari Barcelona juga ramai dibicarakan media.

Namun, upaya United tentu tidak mudah.

Berita Rekomendasi

Pasalnya, pelatih Rafael Benitez menginginkan pemain Wales itu sebagai titik serangan mereka musim ini.

Madrid sendiri tidak akan melepas Bale di bawah harga 120 juta euro (1,7 triliun rupiah).

Bagi United, uang tentu bukanlah masalah.

Mereka baru saja mendapatkan kucuran dana melimpah.

Hal itu dicapai setelah meneken kerja sama dengan apparel ternama Jerman, Adidas yang kabarnya bernilai 14 triliun rupiah.

Sumber: Juara.net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas