Susunan Pemain Dynamo Zagreb VS Arsenal: Petr Cech Tak Dimainkan
Arsene Wenger, untuk pertama kalinya akan mengistirahatkan Petr Cech saat menghadapi tuan rumah Dynamo Zagreb
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Fahdi Fahlevi/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, untuk pertama kalinya akan mengistirahatkan Petr Cech saat menghadapi tuan rumah Dynamo Zagreb pada laga Grup F Liga Champions di Stadion Maksimir, Rabu (16/9/2015) waktu setempat.
Posisi Cech akan diisi oleh kiper cadangan Arsenal, David Ospina. Opsi ini kemungkinan dipilih Wenger untuk menyimpan tenaga Cech yang akan diturunkan saat Arsenal menghadapi Chelsea pada lanjutan Liga Primer Inggris pekan ini.
Selain Petr Cech, Arsene Wenger tidak banyak melakukan perubahan pada timnya. Alexis Sanchez, Olivier Giroud, Mesut Ozil dan Santi Cazorla akan kembali diturunkan untuk mengobrak-abrik pertahanan Dynamo Zagreb.
Dynamo Zagreb:
Eduardo, Ivo Pinto, Sigali, Taravel, Antolić, Paulo Machado, Ademi, Pivarić, Soudani, Fernandes, Pjaca
Cadangan:
Ježina, Benković, Măţel, Ćorić, Rog, Henríquez, Hodzic
Arsenal:
David Ospina, Mathieu Debuchy, Koscielny, Gabriel, Gibbs, Arteta, Cazorla, Oxlade-Chamberlain, Ozil, Alexis, Giroud
Cadangan:
Cech, Chambers, Monreal, Flamini, Coquelin, Campbell, Walcott