Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gagal Pinjam Adam Alis, Pra PON DKI Lirik Hargianto

Sebelumnya, Abduh Lestaluhu pun berencana dipinjam untuk melengkapi kekuatan anak-anak Jakarta.

Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Gagal Pinjam Adam Alis, Pra PON DKI Lirik Hargianto
net
Gelandang Timnas Indonesia U-19, Muhammad Hargianto. 

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Tim Pra PON DKI berencana meminjam pemain muda yang tengah bersinar di klubnya masing-masing.

Gelandang Persebaya Surabaya Hargianto dilirik setelah gagal meminjam Adam Alis dari Persija Jakarta.

Bek sayap Persija Jakarta Abduh Lestaluhu pun berencana dipinjam untuk melengkapi kekuatan anak-anak Jakarta. Pelatih Pra PON DKI Sudirman mengaku telah meminta izin kepada Persija untuk meminjam Abduh.

Selain itu, surat izin dari TNI AD juga harus dikantongi untuk mendatangkan bek sayap 21 tahun itu.

"Saya sudah minta izin kepada Persija untuk meminjam tenaga Abduh. Sebenarnya Adam Alis juga masuk daftar pemain yang kami ingin pinjam, tapi tidak bisa karena dia harus bertolak ke Bahrain," kata Sudirman.

Selain berencana mendatangkan Abduh, mantan asisten pelatih Persija itu juga berencana meminjam tenaga Hargianto dari Persebaya dan pemain Persita Tangerang, Rafid Lestaluhu.

Hargianto masuk dalam rencana tim asuhan Sudirman untuk menggantikan peran Adam Alis yang resmi menandatangani kontrak dengan klub East Riffa yang tampil di kompetisi tertinggi Liga Bahrain.

Berita Rekomendasi

"Surat peminjaman sudah kami kirim ke klub masing-masing. Saya juga sudah bertemu dengan Hargianto, semoga Persebaya memberikan izin. Datangnya pemain berpengalaman semoga bisa menambah kuat mental pemain lainnya," ujar Sudirman.

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas