Persebaya Kian Optimistis dengan Tim Barunya
"Ada beberapa pemain yang absen di uji coba ini," kata Ahmad Rosyidin
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Tim Persebaya besutan Ahmad Rosyidin menunjukkan permainan yang menjanjikan menjelang uji coba melawan Persatu Tuban, 18 Oktober 2015.
Ketika menjalani uji coba melawan Tim Internal Persebaya di Lapangan Persebaya, Minggu (11/10/2015), Persebaya menang telak, 7-0.
Tujuh gol dicetak oleh Jefry Prasetyo, Aris Alfiansyah, Djusmadi Abdi, Basuki, Mat Halil (penalti), dan dua gol dari pemain internal Persebaya, Pasetyo dan Riduwan.
Di uji coba tersebut, mantan pemain-pemain Persebaya yang baru bergabung, seperti Rendi Irwan dan Djusmadi Abdi sudah mampu beradaptasi dengan Mat Halil, Basuki, Jefry Prasetyo, Dedy Sutanto, dan Aris Sinchan Alfiansyah telah lama bergabung.
"Ada beberapa pemain yang absen di uji coba ini," kata Ahmad Rosyidin, Pelatih Persebaya.
Beberapa pemain seperti Khomad Sugiarto, Riyan Wahyu, Auliya Tristando dan lainnya masih absen. Menurut Ahmad, kehadiran pemain-pemain senior Persebaya meningkatkan motivasi pemain lainnya, terutama pemain junior dari klub internal.
"Pengertian antar pemain mulai terlihat sehingga permainan berkembang," kata Ahmad.
Mantan Asisten Pelatih Persebaya 1927 tersebut mengatakan, saat ini kerangka tim sudah terbentuk. "Selama satu minggu ini kami akan lakukan pembenahan sebelum berangkat ke Tuban," kata Ahmad.