Malmo FF Percaya Diri Bisa Tundukkan Shakhtar Donetsk Lagi
Kemenangan 1-0 di kandang sendiri di matchday 3 pun menjadi modal penting. Satu-satunya gol itu dicetak oleh Markus Rosenberg
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Malmo FF percaya diri bisa mengambil hasil positif ketika bertandang ke Stadion L'viv Arena, kandang Shakhtar Donetsk, Rabu (4/11/2015) di matchday 4.
Kemenangan 1-0 di kandang sendiri di matchday 3 pun menjadi modal penting. Satu-satunya gol itu dicetak oleh Markus Rosenberg.
Jika pasukan Age Hareide itu bisa mengambil poin penuh, peluang Malmo bermain di Liga Europa sangatlah besar.
Kedua tim memang bersaing untuk finis di urutan ketiga karena hampir pasti Paris Saint-Germain (PSG) dan Real Madrid yang bakal lolos dari Grup A ini ke babak 16 besar.
Baca Juga: Manchester United Buru Kemenangan Kandang Pertama atas CSKA Moskwa
Pelatih Shakhtar Mirceu Lucescu berharap lini belakang timnya tampil konsisten. Di lini tersebut terdapat bek veteran yang sarat pengalaman, Darijo Srna. Lucescu menyebut kapten berusia 33 tahun itu harus lebih realistis bahwa dirinya sudah mulai menua dan tidak segarang beberapa tahun lalu.
"Kadang-kadang seorang pemain kehilangan kecepatan dan mobilitasnya karena faktor usia, Namun, semua itu bisa ditutupi oleh pengalamannya. Saya yakin pengalaman itulah yang memungkinkan Srna masih bisa bermain beberapa musim lagi," kata Lucescu.
"Meski sudah mulai uzur, dia tidak kehilangan keberanian untuk bertarung, berebut bola, membantu serangan, dan tentu saja masih mampu memimpin timnya. Saya berharap Srna masih bisa mengantisipasi sekaligus mematikan gerak Jo Inge Berget dan Rosenberg," kata Lucescu.
Sementara itu, Berget mengingat timnya untuk tidak mengulang kesalahan seperti saat timnya kalah 0-2 dari Norrkoping di kompetisi lokal akhir pekan lalu.
Menurut Berget, timnya terlalu mudah kehilangan bola. Hasil itu membuat juara Liga Swedia musim lalu tersebut berada di posisi kelima.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, SELASA (3/11/2015)