Real Madrid Segera Tarik Alvaro Morata dari Juventus
Salah seorang agen FIFA, Ernesto Bronzetti, mengatakan bahwa Real Madrid akan segera memulangkan Alvaro Morata dari Juventus
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Salah seorang agen FIFA, Ernesto Bronzetti, mengatakan bahwa Real Madrid akan segera memulangkan Alvaro Morata dari Juventus pada bursa ransfer musim panas 2016.
Madrid menjual Morata ke Juventus pada awal musim 2014-15 dengan harga 22 juta euro. Akan tetapi, Los Merengues memiliki klausul pembelian kembali di dalam kontrak penjualan tersebut.
Bronzetti yang bekerja sama dengan Real Madrid sangat yakin bahwa Morata akan segera dipulangkan ke Santiago Bernabeu. Meskipun langkah tersebut baru bisa terjadi jika sejalan dengan keinginan striker berusia 23 tahun itu.
"Niat Madrid adalah membawa dia kembali, tetapi apakah mereka bisa melakukannya atau tidak itu semua akan tergantung kehendak sang pemain. Semuanya baru akan terungkap pada beberapa bulan kedepan," kata Bronzetti kepada Tuttosport.
"Madrid mulai mengubah kebijakan transfer. Mereka sekarang berusaha mendatangkan beberapa pemain muda dan profil Morata sangat menarik," ungkapnya.
Menurut AS, Madrid harus membayar 35 juta euro untuk memulangkan Morata pada musim panas mendatang. Publikasi di beberapa media Spanyol juga mengabarkan bahwa Morata dan Los Merengues telah menyetujui kontrak berdurasi lima tahun dengan gaji sama besar dengan yang saat ini ia dapatkan di Juventus.
Namun, kabar soal telah memiliki kontak dengan Madrid langsung dibantah Morata. Saat ini anggota timnas Spanyol itu hanya berpikir tentang Juventus, bukan klub lain.
"Satu-satunya hal yang menarik bagi saya saat ini adalah bermain sebanyak mungkin dengan Juve dan meraih gelar," kata Morata kepada Gazzetta dello Sport.
"Apa yang telah dikabarkan tidak akan menjadi masalah bagi saya. Saya merasa sangat baik di Juve dan tidak berpikir tentang klub lain, meski ada banyak hal yang tidak tergantung pada saya," sebutnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.