Pelatih Aston Villa Pecat Grealish Gara-gara Dugem
Tingkah Grealish yang dugem di klab malam usai kekalahan 4-0, membuat Garde memutuskan mendepak gelandang asal Irlandia itu
Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Aston Villa, Remi Garde, mengingatkan Jack Grealish agar bersikap profesional sebagai pesepakbola. Hal itu dilontarkannya setelah tersebar rekaman Grealish sedang dugem usai Aston Villa kalah 4-0 dari Everton di Goodison Park minggu lalu.
Garde mengatakan Grealish saat ini sudah berusia 20 tahun. Menurutnya usia itu sudah cukup dewasa dan ia ingin anak asuhnya tersebut menjaga sikapnya di luar lapangan.
Tingkah Grealish yang dugem di klab malam usai kekalahan 4-0, membuat Garde memutuskan mendepak gelandang asal Irlandia itu dari tim utama untuk sementara waktu sebagai bentuk hukuman.
“Ketika berusia 20 tahun, kamu sudah cukup dewasa. Kamu harus tahu itu. Kamu harus berperilaku sebagaimana mestinya. Ini tidak profesional. Ini bukan apa yang diharapkan dari pemain-pemain saya,” ujar Garde seperti dilansir Mirror.
Dikatakannya, Grealish tak akan masuk dalam daftar nama pemain Villa yang dibawa saat akan menghadapi Watford akhir pekan ini. Menurutnya Grealish akan berlatih bersama tim U-21 Aston Villa.
“Itu sebabnya Jack berlatih bersama tim U-21 untuk sementara waktu. Dia tidak masuk dalam skuad untuk pertandingan melawan Watford. Hanya itu yang bisa saya katakan. Pada tahap ini, dia tidak akan bermain pada akhir pekan dan berlatih bersama tim U-21,” ucapnya.
Garde pun menolak menjawab saat ditanya kapan Grealish akan kembali masuk ke tim utama. Adapun tingkah Grealish yang gemar berpesta di klab malam bukan baru ini saja terjadi.
Sebelumnya, ia pernah tertangkap kamera sedang teler dan berbaring di jalanan saat liburan musim panas di Tenerife