Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gelandang Persib Test di Sabah FA Mulai Besok

Dedi Kusnandar, berangkat ke Malaysia pada Sabtu (26/12/2015) kemarin. Dia akan menjalani tes di klub Malaysia Premier League, Sabah FA.

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Gelandang Persib Test di Sabah FA Mulai Besok
Dedi Kusnandar 
Tribunnews.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar, berangkat ke Malaysia pada Sabtu (26/12/2015) kemarin. Dia akan menjalani tes di klub Malaysia Premier League, Sabah FA. Dedi mengaku tak ada persiapan khusus menghadapi trial-nya yang pertama di luar negeri ini. Dia hanya menjalani latihan rutin seperti biasa. "Meski tak ada kompetisi atau turnamen, saya tetap jaga kondisi sehingga selalu siap kalau ada kegiatan mendadak seperti trial di Sabah ini," kata pemain yang akrab disapa Dado itu. Dia mengatakan saat ini dirinya hanya fokus dan berjuang keras agar bisa melalui masa uji coba dengan baik. Dia akan dites selama sepekan sejak Senin (28/12/2015). Pemain yang pernah memperkuat Pelita Jaya, Persebaya, dan Arema ini percaya diri untuk mencoba peruntungan di negeri jiran mengikuti jejak rekannya, Andik Vermansah yang sukses bersama Selangor FA. "Saya belum tahu persis kondisi persepakbolaan Malaysia. Namun, setidaknya saya pernah satu tim dengan Bang Safee (Sali) dan Bang Andik. Lagipula, budaya Malaysia hampir sama dengan Indonesia," tuturnya. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, sudah memberikan lampu hijau kepada pemainnya untuk menjalani tes. "Kami sangat mendukung keinginan Dado untuk mengembangkan karier di luar negeri. Apalagi, kompetisi di Indonesia masih belum ada kejelasan," kata Djadjang. Izin ini membuat Dado lega. Namun, sebelum memutuskan gabung ke Sabah atau tidak, dia akan terlebih dulu berdiskusi dengan pelatih dan manajemen Persib. (Budi Kresnadi)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas